Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Panduan Beli Laptop Second atau Bekas

akmalcreative - Tidak cukup banyak uang untuk membeli baru, tidak masalah membeli yang bekas, yang penting bisa memenuhi kebutuhan. Misalnya punya budget cuma 3 juta, kebutuhan untuk multimedia, edit photo, edit video, desain grafis, game, dan segala macam aplikasi lainya, tentu dengan budget yang hanya 3 juta harus melirik laptop bekas.



Bagaimana caranya agar bisa mendapatkan laptop bekas yang murah dan berkualitas. Ikuti beberapa panduan berikut ini.
  1. Jangan beli online - Membeli laptop bekas secara online memiliki resiko yang tinggi, bisa saja laptop aslinya tidak sesuai gambar yang diperlihatkan. Boleh mencari secara online, namun cari di area lokal yang bisa dijangkau untuk ajak bertemu dan bisa lihat langsung kondisi laptopnya.
  2. Lihat langsung laptop yang ingin dibeli, jika Anda tidak terlalu paham soal laptop, mengajak teman yang lebih paham itu lebih baik. Tanyakan apa yang kurang dengan kondisi laptopnya, misalkan baterai, sound, cd room, dan lainya.
  3. Tanyakan Merk dan Type laptopnya, kemudian bisa bandingkan harga dengan di internet.
  4. Tanyakan spesifikasinya secara lengkap, prosessor, ram, hdd, vga, baterai, test keyboard juga tidak ada yang macet.
  5. Minta garansi, apabila dalam waktu terntentu terjadi kerusakan, bisa ganti rugi. Namun biasanya garansi laptop bekas hanya diberikan beberapa minggu saja, paling lama garansi 1 bulan.
  6. Tanyakan terlebih dahulu di media sosial, kabarkan bahwa anda sedang mencari laptop bekas atau tanyakan ke beberapa teman anda atau group, siapa yang ada jual laptop bekas. Mungkin ada teman kita yang mau jual laptopnya, tentu akan mendapatkan harga yang relatif rendah.
  7. Cari laptop import, laptop bekas dari luar negeri biasanya memiliki kondisi yang cukup bagus dan spesifikasi yang tinggi. Misalnya Laptop Lenovo Thinkpad, laptop ini memiliki ketahanan yang sangat baik. 
Demikian beberapa panduan membeli laptop bekas, apabila ingin membeli laptop baru untuk kebuthan multimedia dengan bugdet dibawah 5 juta, saya rekomendasikan untuk yang satu ini, LAPTOP MULTIMEDIA - ASUS X555BA.

Post a Comment for "Panduan Beli Laptop Second atau Bekas"